Bunga Indo Tehnik didirikan sebagai perusahaan jasa maupun suplier spesialis penangkal petir yang berdomisili di sidoarjo - jawa timur. Lebih dari 10 tahun Bunga Indo Tehnik telah berpengalaman mengerjakan pemasangan penangkal petir sistem elektrostatis maupun sistem konvensional di seluruh wilayah indonesia. Bunga Indo Tehnik menyediakan macam - macam material instalasi penangkal petir elektrostatis mulai dari air terminal lokal hingga import, kabel penghantar mulai dari brand lokal hingga 5 besar dan aksesoris instalasi mulai dari lokal hingga import. Dengan adanya profil dan legalitas yang lengkap Bunga Indo Tehnik bertujuan menjadi perusahaan yang transparan dan terbuka untuk anda, Bunga Indo Tehnik bersedia mengerjakan pemasangan penangkal petir sesuai dengan permintaan pihak owner di seluruh wilayah indonesia.
Pemasangan penangkal petir konvensional memang terlihat praktis dan sederhana tapi tidak mengurangi fungsi utama. Lihat spesifikasi material yang dipasang, mulai dari kabel hingga pembumian sistem konvensional praktis. Memang penangkal petir konvensional ialah tipe paling sederhana tapi masih banyak yang pasang hingga sekarang. Tipe konvensional cocok untuk rumah tinggal, ruko, tower dan peralatan lainnya. Memang terbentur luasan radius proteksi yang tidak bisa mengcover area sangat luas. Radius perlindungan konvensional kurang lebih 3 meter dari titik utama.


● Biaya Terjangkau
Harga penangkal petir konvensional lebih terjangkau jika dibandingkan sistem elektrostatis. Harga penangkal petir konvensional bisa menjadi mahal juga, karena kebutuhan volume kabel yang banyak. Maka dari itu penangkal petir konvensional kurang cocok untuk bangunan dengan dimensi yang panjang. Jika untuk dimensi yang pendek penangkal petir konvensional pastinya jauh lebih ekonomis dan praktis.

● Detail Material
Air terminal seperti splitzen atau tombak, penyangga besi, kabel penghantar, conduit dan grounding. Untuk air terminal harus di pasang isolator sebagai pencegah induksi. Sedangkan dibagian penyangganya usahakan dari pipa galvanis. Lalu kabel penghantar minimal cukup menggunakan tipe kabel BC dengan luas penampang 35mm. Harap diperhatikan ketentuan SNI kabel penghantar penangkal petir di atas hanya untuk pemasangan pada rumah tinggal. Untuk selain rumah tinggal harap diperhatikan aturan sni yang telah ada.

● Standar Pemasangan
Mengenai aturan sni untuk penangkal petir konvensional untuk rumah tinggal maupun bangunan yang sederhana tidaklah rumit, sederhana saja. Ada dua hal harus diperhatikan yaitu, kabel hantaran dan nilai pembumian groundingnya. Pada kabel hantaran usahakan luas penampangnya tidak terlalu kecil (minimal 35mm). Sedangkan nilai groundingnya pastikan dibawah resistan 5 ohm. Jika dua hal tersebut terpenuhi, maka penangkal petir konvensional tersebut telah layak dan baik.

Untuk pemasangan di atas rumah dengan atap galvalum lebih diperhatikan induksi arus pada rangka yang bersifat konduktor. Harus diperhatikan sistem isolasi yang menghindarkan induksi langsung. Kabel BC merupakan tipe kabel tanpa isolasi, jadi perlu penambahan conduit. Jika ingin perlindungan optimal gunakan kabel penghantar yang memiliki isolator seperti NYY atau NYA dengan conduit untuk isolasi luarnya. Walaupun menggunakan penangkal petir yang sederhanapun tetap bisa mendapat perlindungan terbaik. Penangkal petir konvensional pun bisa menjadi alternatif di antara alternatif pilihan lain yang ada.

Mengapa Memilih Kami?

Apa Saja Yang Akan Anda Dapatkan?

• Konsultasi Bebas Biaya
Kami akan memberikan saran terbaik kepada anda mengenai tentang instalasi penangkal petir.

• Instalasi Penangkal Petir Sesuai Standar
Pemasangan yang mendapat pengawasan dari pihak menteri dinas tenaga kerja (Permenaker 02/MEN/1989). Sehingga Instalasi penangkal petir mendapat rekomendasi dan persetujuan layak pakai dari pihak dinas tenaga kerja setempat.

• Garansi
Anda akan mendapatkan garansi instalasi dari kami.

Langkah Mudah Pemesanan